Miris! Jalan Raya Siliwangi Kampung Benda Cicurug Rusak Parah, Pengendara Motor Kerap Terjatuh
Metrojabaronline.com Sukabumi ,– Kondisi Jalan Raya Siliwangi Kampung Benda tepatnya di depan Baso Malvinas sebelum Hotel Sindu, Desa Benda, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, semakin memprihatinkan. Jalan yang dipenuhi lubang dan rusak parah ini telah menjadi ancaman bagi para pengendara, terutama pengguna sepeda motor. Jumat (6/3/25) Dalam sebulan terakhir, sedikitnya enam pengendara motor jatuh tersungkur akibat terperosok ke dalam lubang jalan. Motor yang oleng saat melewati jalan rusak tersebut menyebabkan pengendara kehilangan kendali, mengakibatkan luka-luka dan kerusakan pada kendaraan mereka. Bahkan, dalam satu hari, dilaporkan ada sekitar tiga hingga lima pengendara motor yang mengalami insiden di lokasi ini. Warga sekitar dan pengguna jalan berharap ada perhatian serius dari pihak terkait untuk segera memperbaiki jalan tersebut agar tidak terus menelan korban. "Kami sangat khawatir, setiap hari ada saja yang jatuh. Kondisinya benar-benar memb...