Bupati Sumedang Ajak Warga Manfaatkan Transportasi Umum

Metrojabaronline.com
Sumedang,- Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir, mengajak warga masyarakat untuk lebih sering menggunakan kendaraan umum sebagai upaya mengurangi emisi karbon dan menjaga lingkungan. 

Ajakan tersebut disampaikan saat dirinya meninjau Terminal Ciakar yang kini semakin berkembang dengan fasilitas yang lebih baik, Jumat (14/3/2025).

Dalam kunjungannya Bupati Dony menyampaikan apresiasi atas perbaikan fasilitas di Terminal Ciakar yang kini menjadi lebih representatif dan nyaman bagi para pengguna. 

Menurutnya, pemanfaatan transportasi publik yang lebih optimal akan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

“Terminal Ciakar ini sudah bagus, fasilitasnya semakin baik. Jika terminal hidup, fasilitasnya bagus, masyarakat tentu akan tertarik menggunakan transportasi publik. Ini juga akan membantu mengurangi emisi karbon yang mencemari udara,” tutur Bupati Dony.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa penggunaan transportasi umum yang memadai dapat membantu mengurangi pemanasan global yang disebabkan oleh emisi karbon dari kendaraan pribadi.

Menurutnya, pemanasan global menyebabkan berbagai bencana seperti banjir dan pencairan es di Kutub.

“Kalau kita menggunakan transportasi publik, setidaknya kita berperan mengurangi emisi karbon yang berdampak pada pemanasan global. Harapan saya, masyarakat dapat terbiasa menggunakan kendaraan umum yang nyaman dan terjangkau,” katanya.

Bupati Dony bahkan mengungkapkan keinginannya untuk suatu saat berangkat ke Jakarta menggunakan transportasi umum dari Terminal Ciakar sehingga pengalaman itu dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk mengikuti langkah serupa.

“Saya ingin suatu saat bisa ke Jakarta dari sini, berangkat bareng-bareng naik kendaraan umum dari Terminal Ciakar. Pulangnya juga kembali ke sini lagi. Kalau fasilitasnya sudah sebagus ini, seharusnya masyarakat tertarik untuk menggunakannya,” ujarnya.

Ghalih Chahyadi 





Translate

Pengikut






Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *


DALAM MENJALANKAN TUGAS NYA, SEMUA AWAK MEDIA Metrojabar BAIK CETAK MAUPUN ONLINE DI BEKALI IDCARD DAN SURAT TUGAS YANG MASIH BERLAKU SERTA NAMA NYA TERCANTUM DALAM BOX REDAKSI.

Menu - Pages

" KOPI BUBUK 9 LUWAK "

" KOPI BUBUK 9 LUWAK "




Postingan populer dari blog ini

Siloka Disdukcapil Kab.Bogor, Cara Mudah Daftar dan Cetak E-KTP

CEGAH PENULARAN DEMAN BERDARAH DENGUE (DBD), RT 012 RW 06 CIPINANG BESAR SELATAN LAKUKAN FOGGING

DEWAN KEBUDAYAAN JABAR HARUS MENJADI LEMBAGA STRATEGIS DAN PENDORONG INOVASI BUDAYA SUNDA YANG UNGGUL DALAM PEMBANGUNAN YG BERKELANJUTAN

KADES YANG BENAR - BENAR MERAKYAT DAN SANGAT DICINTAI RAKYAT DI DESANYA

Kodim 0610/Sumedang Resmi Buka Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Angkatan ke-15 : Membangun Generasi Muda Tangguh dan Cinta Tanah Air

*Mubes DKM Masjid Agung Sumedang, Momentum Evaluasi dan Perbaikan Berkelanjutan*

Ketua 12PSB mengucapkan Selamat Di Lantiknya DPD Bamus Suku Betawi 1982 Jakarta Selatan